Wednesday 2 November 2011

Belajar Problem Solving Dari Sebuah Dog’s Show

Trouble will find you no mater where you go, oh oh. No Matter if you're fast no matter if you're slow, oh oh. Familier dengan lirik tadi? Itu adalah penggalan lirik dari lagu Trouble Is A Friend yang dinyanyikan Lenka. Trouble, problem, masalah atau apapun sebutannya, seperti kata lenka ia adalah teman sejati selama kita hidup. Sebutkan satu saja dari bermilyar manusia di bumi ini yang bebas dari masalah, nihil. Entah dia artis, presiden, ataupun gelandangan semuanya pasti memiliki masalah. Bersyukurlah karena ternyata we are programmed to win. Nah karena masalah adalah objek yang pasti ada, maka manusia yang memiliki keinginan untuk sukses selalu berusaha mencari solusi. Sebagian karena lelah dengan masalah, kemudian memutuskan menyerah dan mengambil ‘solusi’ terakhir: suicide. Ini yang saya sebut problem solving ala pegadaian, mengatasi masalah dengan masalah. Hey lagi pula menjadi orang mati, masalah justru semakin banyak. Tidak percaya? Ketika manusia mati, tepat ketika jantung berhenti bekerja, tubuh memasuki fase algor mortis yaitu tubuh secara drastis menjadi sangat dingin (yang mau bunuh diri, sebaiknya sedia selimut). Dan yang cukup menyeramkan, ketika semua bagian tubuh sudah mati, ternyata ada bagian kecil dalam tubuh kita yang masih hidup. Bagian kecil itu adalah organisme yang tinggal dalam perut. Beberapa hari setelah kematian organisme ini mulai menjalankan tugasnya, yaitu melakukan proses penghancuran. Satu demi satu organ dalam tubuh mengalami proses pembusukan sehingga menimbulkan bau busuk (buat yang mau bunuh diri, minum parfum yang banyak). Terasa horor? tentu saja, bayangkan saja ternyata ketika mati tubuh kita dimakan hidup-hidup dari dalam!! errr maksud saya, dimakan mati-mati dari dalam. Buat yang mau bunuh diri, pikirkan lagi deh.

Tuesday 5 April 2011

Sehat Itu Mahal!

apotik
Hotel prodeo, kalau mendengar kalimat ini yang terbayang di kepala saya adalah: aha makan gratis!. Ya bener-bener gratis, mau makan gratis selama seminggu, sebulan, tahunan, durasinya terserah Anda. Meskipun gratis, sayang seribu sayang, menu makanan disana sangat terbatas. Tak ada ayam crispy, barbeque ataupun avocado float. Menunya terbatas pada, sayur kangkung setengah basi, ikan teri goreng setengah matang, dan nasi putih bumbu karak. Ah seandainya menu makanan disana sekelas hotel bintang 5, saya yakin banyak yang ingin mencicipi hotel prodeo, bahkan bukan tak mungkin pak bondan mak nyus bakal nyadain tour kuliner di hotel prodeo.

Nah diantara ratusan atau ribuan hotel prodeo, ada satu hotel prodeo yang terkenal, hotel itu bernama Penjara Guatemala. Mereka yang bisa masuk ke Guatemala hanyalah orang-orang pilihan. Selain fasilitas standar ala hotel prodeo lainnya, ada fasilitas tambahan yang ekslusif hanya disediakan oleh Penjara Guatemala. Fasilitas itu antara lain:

Tuesday 29 March 2011

Kenapa Saya Benci Sinetron?



Saya sebenarnya adalah orang yang “benci melakukan perbuatan membenci”, eee kalimat yang paradoks yah?? Maksud saya “membenci” adalah salah satu penyakit mental yang sangat saya hindari, karena itu adalah sifat yang bakal menyiksa diri sendiri. Tapi untuk yang satu ini, saya gak bisa menghilangkan penyakit membenci. Saya benci dengan sinetron.

Setiap kali remote control ada dalam kekuasaan saya, sudah pasti sinetron adalah acara yang paling cepat saya lewati. Karena itulah Indosiar dan SCTV adalah 2 chanel yang paling jarang saya tonton. Seandainya chanel TV hanya Indosiar dan SCTV, mungkin saya orang pertama yang menggelar demo besar-besaran ke DPR, menggalang dana untuk membuat stasiun TV baru dan membuat group di Facebook: stop menonton TV kalau cuman 2 chanel!! syukurlah chanel TV tidak hanya 2 itu.

Thursday 27 January 2011

Yang Unik di Dunia Facebook



Pada tahun 47 SM (SM: Sebelum masehi bro, sebelum kakek, nenek, eyang atau buyut kalian lahir), Julius Caesar bertemu Cleopatra. Dan seperti kita ketahui, mulai dari jaman jadul sampai jaman alay, kecantikan adalah magnet bagi mata pria. Bedanya kalau wanita dari mata bisa turun kehati. Tapi kalau cowok, dari mata pasti turun dan turun ke…(bro, kalian tau apa yang saya maksud bukan?). Wajarlah, cowok kan makhluk visual. Oe oe kembali ke topik. Huft saya memang punya masalah dengan fokus. Kira-kira obat buat fokus yang iklannya di TV itu manjur gak buat saya ya? nah kan jadi ngelantur. Baik kembali ke topik. Julius Caesar yang tertarik kepada Cleopatra mulai menyusun rencana untuk berkenalan. Menulis puisi di atas daun lontar? ide yang buruk, Cleopatra buta huruf. Mengirim hadiah hewan peliharaan imut, buaya yang di cat pink mungkin? ah tidak, Cleopatra hanya suka dinosaurus. Aha, akhirnya Julius Caesar menemukan ide cemerlang. Ia tahu sesuatu yang pasti dimiliki semua wanita di seluruh dunia. Sesuatu yang ia manfaatkan untuk mendekati Cleopatra. Julius Caesar kemudian menemui Cleopatra. Dengan suara tenang dan PD, Julius Caesar bertanya kepada Cleopatra. “Account Facebook kamu apa? aku add yah? nanti kita message-message-kan.” Reaksi Cleopatra adalah: bengong.

Iya-iya aku tahu, jaman segitu belum ada komputer, jangankan komputer, mesin tik aja belum launching. Tapi seandainya ada, pasti itu yang ditanyakan Julius Caesar. Bayangkan setidaknya ada 500 juta pengguna Facebook. Bagi manusia modern, Facebook hukumnya adalah wajib. Kakak punya Facebook, adek punya Facebook, bahkan bayi yang baru lahir juga dibuatkan Facebook, yang isi statusnya mungkin: Oek oek papa jahat, papa ngerebut jatah ASI ku.

Thursday 20 January 2011

Yihaaa aku punya blog: hello world...

Kenapa title saya hello world??

Karena dulu waktu masih aktif di dunia TI, hello world adalah kalimat wajib bagi programer. Kalimat awal yang wajib diucapkan sebelum ngetik syntax program, yah mirip assalamualaikum kalo mau masuk ke rumah orang...

Hmm kenapa jadi membahas hello world?? karena ini blog gak jelas milik saya. Jadi segala macam hal gak jelas, akan semakin tidak saya perjelas di blog ini. Mulai dari hal gak jelas macam harga minyak tanah, jumlah jerawat di wajah sohib saya, sampai topik kelas berat seperti, kenapa minyak tanah itu gak bau tanah??

* Sekian terimakasih, sampai jumpa di post berikutnya...

eehh ending artikel ini gak jelas yah?? biarin deh, namanya juga blog gak jelas, ya jelas endingnya gak jelas... hmmm ada berapa kata gak jelas di artikel ini yah?? mungkin sebaiknya judul artikel ini: gak jelas, atau malahan nama blog ini:gakjelas.blogspot.com, tapi saya gak jelas cara gantinya... ah semakin gak jelas.. kembali ke *